Muhammadu Maccido
Dari Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia.
Ibrahim Muhammadu Maccido dan Abu Bakar (1928 – 29 Oktober 2006) adalah Sultan Sokoto ke-19, penguasa tituler di Sokoto di utara Nigeria sejak 20 April 1996, dan kepala Dewan Agung Nasional Nigeria untuk Urusan Islam. Sebagai Sultan Sokoto, ia merupakan pemimpin spiritual bagi 70 juta muslim di Nigeria yang meliputi kurang lebih 50 persen dari jumlah penduduk Nigeria.
Maccido adalah anak tertua Sultan ke-17, Siddiq Abu Bakar dan Usuman, yang memegang gelar Sultan selama lebih dari lima puluh tahun. Ia diangkat menggantikan Ibrahim Dasuki setelah Sultan ke-18 tersebut ditangkap dan dibunuh oleh pemimpin militer Nigeria, Sani Abacha.
Pada 29 Oktober 2006, Maccido tewas dalam suatu kecelakaan Penerbangan ADC Airlines 53 dari Abuja ke Sokoto berikut beberapa pejabat Negara Bagian Sokoto dan anaknya, seorang senator Nigeria.
[sunting] Pranala luar
- (en) Obituary: The Sultan of Sokoto by Martin Plaut, BBC News
- (en) Nigerian plane crash kills 99, Reuters
- (en) Jet With 104 Aboard Crashes in Nigeria New York Times
- (en) The Sokoto Caliphate and its Legacies
- (en) Maccido Marks Five
Artikel mengenai biografi tokoh ini adalah sebuah tulisan rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia mengembangkannya. |